Friday, August 3, 2012

Resume PPAB MTI 03 Agustus 2012


Pagi itu, kami semua TI-MRI 2011 berkumpul di GSG pada pk. 07.30 WIB. Pagi itu terjadi sedikit perubahan dari rutinitas kegiatan PPAB MTI yaitu kami semua harus dipulangkan karena beberapa kesalah kami. Namun sebenarnya alasan yang paling utamanya yaitu akibat kami tidak dapat memenuhi jumlah minimum kehadiran yang telah disetujui dalam kontrak belajar kami. Secara tiba-tiba saja panitia PPAB MTI meninggalkan lapangan dan kami dibubarkan. Namun, kami tidak pulang, sebaliknya kami semua berkumpul kembali di depan KBL dan mengadakan forum. Setelah beberap saat kami mendapat tawaran dari kakak-kakak MTI, Kak Givari dan Hervi (maaf apabila salah dalam menuliskan nama). Beliau menawarkan kesempatan kepada kami untuk melanjutkan acara PPAB. Kami pun menyetujuinya dan akhirnya bisa mengikuti kegiatan PPAB MTI pada hari ini.
Kemudian, seperti hari-hari sebelumnya perlengkapan standar kami dicek. Masih terdapat beberapa diantara yang tidak membawa spek dengan lengkap. Sebagai akibatnya, kami semua harus menerima konsekuensi dari kakak-kakak MTI dengan melakukan senam layang Lalu, kami diberi pengarahan dan  melakukan forum bersama kakak-kakak mentor, yang isinya kurang lebih membahas tugas-tugas angkatan kami yang belum selesai. Terdapat beberapa faktor penyebab sulitnya membereskan masalah tugas angkatan kami. Pada intinya hal utama yang menyebabkan tidak beresnya tugas-tugas kami adalah kurangnya koordinasi angkatan, kepedulian angkatan serta ketidaksiapan kami dalam mengefektifkan waktu untuk menyelesaikan tugas-tugas yang ada.
Kami sempat diberi waktu untuk istirahat sholat dan makan siang hingga pk. 13.00 WIB. Setelahnya, kami dimobilisasi ke Ruang Seminar TI di lantai atas. Di sana, kami belajar untuk melakukan presentasi yang baik. Karena waktu yang diberikan cukup singkat untuk setiap kelompok yaitu 15 menit maka kami dituntut untuk melakukan presentasi yang efektif dan to the point. Kurang lebih ada sekitar 6 kelompok yang melakukan presentasi serta mengadakan sesi tanya-jawab.
Pada akhir acara, kami semua dibawa kemblai ke lapangan GSG. Pada intinya kami disadarkan & diingatkan kembali untuk selalu bekerja sama satu angkatan. Kami pun diminta untuk melakukan matrikulasi bagi teman-teman kami yang tidak hadir, serta memilih ketua angkatan kami.

No comments:

Post a Comment